Rabu, 19 November 2025

Murianews, Tangerang – Seorang bocah berumur delapan tahun di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten menjadi korban kekejian ayah tiri. Bocah itu meninggal di tangan sang ayah tiri, bahkan tubuhnya dibuang begitu saja.

Peristiwa itu terjadi pada Jumat (28/7/2023) petang kemarin. Kasat Reskrim Polresta Tangerang Kompol Arief N Yusuf mengatakan, peristiwa pembunuhan itu bermula saat korban meminta antar buang air besar.

Saat itu, pelaku yang berusia 21 tahun tengah menggendong anak bayinya.

”Bayi itu kemudian diserahkan ke istri, dan pelaku mengantar korban ke sungai tak jauh dari rumahnya,” katanya dikutip dari Detik.com, Sabtu (29/7/2023).

Korban diantar ke sungai untuk buang air besar. Namun selesai BAB, ayah tiri itu langsung mencekik bocah malang itu hingga tak sadarkan diri. Korban juga dibuang di pinggir sawah.

Peristiwa itu baru diketahui saat ibu korban korban curiga karena anak dan suaminya tak kunjung pulang.

Ia pun menyusul ke sungai, namun mendapati anaknya tergeletak di punggir sawah. Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, namun sudah tak bisa terselematkan.

Kasus itu pun dilaporkan ke polisi, dan ayah tiri itu langsung diamankan. Dari hasil pemeriksaan polisi diketahui jika sebelumnya pelaku dan istrinya sempat cekcok.

”Pelaku sudah diamankan dan saat ini masih dimintai keterangan oleh pihak penyidik Satreskrim Polresta Tangerang," imbuhnya.

Komentar

Terpopuler