Sabtu, 22 November 2025


Bupati Kudus HM Hartopo mengatakan hal itu saat mengunjungi panti sosial yang berada di Desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Kamis (6/7/2023).

Meski begitu, pihaknya meminta panti untuk memastikan terlebih dahulu apakah yang bersangkutan sudah memiliki rumah atau tidak. Serta apajah keluarganya bersedia atau tidak.

Baca: Pemkab Kudus Bantu Kecukupan Sarpras Panti Sosial

”Sebetulnya banyak yang sudah sembuh di sini, sudah dinyatakan psikis maupun mentalnya tapi banyak keluarga yang belum mampu menerima, banyak yang dari luar kota juga,” ujarnya.

Hal ini kemudian dikhawatirkan akan menambah beban dari panti, baik dari segi pengelolaan maupun hal teknis lainnya. Sehingga pemerintah daerah bersedia membantu kepulangan mereka.

”Dengan kondisi yang apa adanya akan cukup membuat panti punya tantangan lebih. Kalau nanti saat pemulangannya dari provinsi merasa terlalu jauh, maka cukup kami saja yang bantu dari Satpol ataupun Dinsos,” tuturnya.Dalam kesempatan itu juga, Pemkab Kudus membantu kecukupan sarana prasarana Panti Sosial Muria Jaya milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah. Yakni dengan memberikan hibah bantuan 70 set seperangkat alat tidur.Perangkat alat tidur yang meliputi kasur, bantal serta selimut itu merupakan sisa dari penganggaran saat penyediaan fasilitas isolasi terpusat di Rusunawa TB 4 Bakalankrapyak, Kaliwungu, Kudus beberapa waktu lalu. Kondisinya pun masih baru dan masih sangat layak untuk bisa digunakan.Kepala Panti Sosial Muria Jaya Sundarwati mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan dari Pemkab Kudus ini. Dengan bantuan ini para penghuni panti diharapkan bisa semakin merasa nyaman sehingga bisa semakin mempercepat pemulihan. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar