PT Sukun Beri Bantuan Mobil untuk Lazisnu dan Lazismu Kudus
Anggara Jiwandhana
Senin, 9 Oktober 2023 13:31:00
Murianews, Kudus – PT Sukun Wartono Indonesia (SWI) memberikan bantuan mobil untuk operasional kepada dua lembaga amil zakat di Kota Kretek. Kedua lembaga tersebut yakni NU Care Lazisnu dan Lazismu cabang Kabupaten Kudus.
Penyerahan kunci kendaraan beserta sertifikat administrasinya pun dilakukan langsung oleh Direksi PT Sukun Wartono Indonesia H Yusuf Wartono dan diterima oleh dua ketua lembaga amil zakat tersebut di Kantor Pusat Sukun, Gondosari, Gebog, Senin (9/10/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Direksi PT Sukun Yusuf Wartono menyampaikan komitmen PT Sukun Wartono Indonesia sebagai perusahaan yang terus berkomitmen memberikan manfaat untuk masyarakat. Utamanya di Kabupaten Kudus sebagai lokasi perusahaan berada.
”Selain itu, bantuan ini juga sebagai salah satu wujud dari bentuk filosofi Jawa yang kini dipegang PT Sukun yakni Urip iku Urup,” katanya.
Pihaknya berharap, mobil yang diberikan PT Sukun Wartono Indonesia bisa mempermudah operasional dua lembaga amil zakat tersebut, terutama pada bidang kemaslahatan umat.
”Silahkan dipergunakan dengan baik dan semoga mobil ini bermanfaat bagi masyarakat dan semoga lancar selalu,” tururnya.
Corporate Secretary PT Sukun Wartono Indonesia Deka Hendratmanto menambahkan, bantuan kendaraan operasional ini memang sudah diniatkan lama oleh jajaran direksi.
”Dan Alhamdullilah pagi ini terlaksana, perusahaan melelui direksi Bapak H Yusuf Wartono memberikan bantuan kendaraan operasional ini pada Lazisnu dan Lazismu Kudus,” tuturnya.
Pihaknya pun berharap, melalui bantuan mobil operasional ini pihak direksi berharap bisa mempermudah kinerja dua lembaga amil zakat terkait dalam hal pelayanan umat.
”Bantuan ini kami harapkan bisa mempermudah Lazisnu maupun Lazismu dalam memberikan pelayanan umat, khususnya untuk masyarakat Kabupaten Kudus,” tandasnya.
Editor: Supriyadi



