Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02 Prabowo-Gibran berhasil unggul jauh dari dua lawannya. Rekapitulasi sementara yang dilakukan KPU RI, per Kamis (15/2/2024) sore, pasangan Gemoy itu berhasil memperoleh 60,78 persen suara di Kudus.

Tim Kemenangan Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kudus pun menyebut ini adalah kehendak dari masyarakat Kabupaten Kudus. Mereka menginginkan seorang pemimpin yang bekerja nyata dan juga berpengalaman.

”Inilah kehendak rakyat, kami yakin dengan perolehan suara yang mencapai 61 persen ini,” kata pada Sekretaris TKD Mawahib pada Murianews.com, Kamis (15/2024).

Capaian ini, sambung dia, telah sesuai targetnya di awal kampanye. Yakni Prabowo-Gibran bisa memperoleh suara sebanyak 60 persen dan bisa menang satu putaran.

”Kami di daerah terus melakukan percepatan kampanye kemarin dan Alhamdulillah ini membuahkan hasil baik, tentunya ini juga dinanti masyarakat,” ungkapnya.

Pasangan Koalisi Indonesia Maju tersebut unggul sangat jauh dari dua lawannya. Yakni pasangan nomor urut 03 Ganjar-Mahfud dengan perolehan suara sebesar 26,98 persen dan pasangan 01 Anies-Muhaimin dengan perolehan suara 12,24 persen.

Hasil penghitungan berasal dari penghitungan suara di 1.594 TPS. Sedangnkan jumlah TPS di Kudus ada sebanyak 2.623 TPS. Sehingga penghitungan saat ini setara dengan 60.77 persen. Perolehan suara tersebut pun masih akan berubah seiring berjalannya rekapitulasi suara.

Yang mengejutkan adalah, pasangan nomor urut 02 tersebut menang di wilayah kantong suara dari PDI Perjuangan. Seperti di Kecamatan Mejobo, Kaliwungu dan Undaan. Di mana penghitungan suara saat ini menunjukkan perolehannya tembus di atas 60 persen.

Sementara pada tingkat pileg di Kudus, Partai Gerindra dan PKB saat ini masih unggul dari PDIP di perolehan sementara suara di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Padahal diketahui, basis masa PDIP di Kudus bukan main-main.

Dilansir Murianews.com dari real count KPU RI, Kamis (15/2/2024) sore, Partai Gerindra untuk sementara ini menjadi yang terbanyak memperoleh suara. Yakni sebesar 528 suara (22,32%).

Kemudian disusul PKB sebanyak 431 suara (18,22%), dan PDIP berada di peringkat ketiga yakni sebanyak 348 suara (14,71%).

Meski begitu, data tersebut merupakan hasil penghitungan sementara KPU RI berdasarkan penginputan data dari masing-masing TPS.

Saat ini sendiri baru ada sebanyak 12 dari 2.623 TPS yang sudah melakukan penginputan data. Sementara sisanya masih berproses.

Komentar

Terpopuler