Kamis, 20 November 2025

Murianews, Jakarta – Sistem pertahanan udara Pakistan dilaporkan berhasil mencegat sebuah rudal milik India yang diklaim menargetkan pangkalan udara militer.

Laporan ini disampaikan oleh saluran televisi Geo TV, mengutip Juru Bicara Angkatan Bersenjata Pakistan, Jenderal Ahmed Sharif Chaudhry sebagaimana diberitakan Antara.

Sebelumnya, Jenderal Chaudhry juga menyatakan India telah menembakkan rudal ke tiga pangkalan udara di Pakistan. Namun serangan tersebut disebut tidak menimbulkan kerusakan.

Menyusul insiden yang disebut sebagai serangan India, Otoritas Bandara Pakistan dilaporkan telah menutup wilayah udaranya untuk semua penerbangan.

Penutupan dilakukan mulai pukul 03.15 waktu setempat (05.15 WIB) hingga pukul 12.00 siang waktu setempat (14.00 WIB) dengan alasan masalah keamanan.

Ketegangan antara India dan Pakistan telah meningkat signifikan menyusul serangan pada 22 April lalu di dekat kota wisata Pahalgam, di wilayah Kashmir yang dikelola India. Dalam serangan tersebut, sekelompok militan bersenjata menyebabkan meninggalnya 26 orang.

Kelompok pemberontak bernama Front Perlawanan, yang terkait dengan sejumlah aksi teror, mengaku bertanggung jawab atas serangan di Pahalgam.

Namun, pihak India menuding Pakistan berada di balik serangan itu, tuduhan yang kemudian dibantah oleh Pakistan.

Pada 7 Mei, Kementerian Pertahanan India mengumumkan dimulainya Operasi Sindoor, yang dinyatakan menargetkan ”infrastruktur teroris” di Pakistan. India mengklaim berhasil melumpuhkan 70 ”teroris” dalam operasi ini dan menekankan bahwa tidak ada fasilitas militer Pakistan yang diserang.

Komentar

Terpopuler