Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jakarta – Pemerintah bakal menyalurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) bagi sekitar 17 juta pekerja mulai Juni 2025. Tidak hanya itu, guru honorer juga akan mendapatkan porsi yang sama.

Insentif ini merupakan bagian dari paket stimulus ekonomi yang dirancang untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal II tahun ini.

Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Susiwijono Moegiarso mengatakan, bantuan subsidi upah ini akan disalurkan untuk periode Juni dan Juli 2025.

”"Pada Rakortas tersebut telah disepakati bahwa semua program stimulus ekonomi tersebut akan segera diterapkan mulai tanggal 5 Juni 2025,” ujar Susiwijono.

Susiwijono membeberkan kriteria penerima BSU. Bantuan tunai sebesar Rp150.000 per bulan ini akan diberikan kepada sekitar 3,4 juta guru honorer di seluruh Indonesia.

Meskipun bantuan dialokasikan untuk dua bulan (Juni dan Juli 2025), penyalurannya akan dilakukan sekaligus dalam satu kali transfer pada bulan Juni.

”Bantuan BSU akan disalurkan satu kali penyaluran pada bulan Juni 2025,” tambah Susiwijono.

Terkait ketersediaan anggaran, Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara mengatakan, dana untuk penyaluran stimulus perekonomian ini sudah disiapkan.

Anggaran dihutung...

  • 1
  • 2

Komentar