Rabu, 19 November 2025

Murianews, Batam – Sebuah kapal tanker terbakar hebat di kawasan galangan Tanjung Uncang, Kota Batam, Kepulauan Riau, pada Selasa (24/6/2025) sore. Insiden ini menyebabkan tujuh pekerja menjadi korban.

Kapolsek Batu Aji, Polresta Barelang, AKP Raden Bimo Dwi Lambang, membenarkan peristiwa kebakaran kapal tanker tersebut.

”Kejadian diinformasikan pukul 14.15 WIB, saat ini api sudah padam tetapi pemadam kebakaran dari safety masih di lokasi,” kata Raden dikutip dari Antara, Rabu (25/6/2025).

Berdasarkan informasi awal, kapal tanker bernama Federal II sedang dalam proses docking atau perbaikan di PT ASL Shipyard, Tanjung Uncang, saat insiden terjadi.

Raden menyatakan pihaknya masih mengumpulkan informasi lebih lanjut mengenai kondisi ketujuh korban, apakah terluka atau meninggal dunia.

”Untuk kondisi korban belum bisa kami pastikan,” ujarnya.

Namun, pihak kepolisian telah berkoordinasi dengan petugas safety galangan yang memastikan bahwa ketujuh korban dari pekerja kapal sudah dievakuasi.

Hingga berita ini diturunkan, tiga dari tujuh korban dikabarkan telah dievakuasi ke rumah sakit terdekat di kawasan Batu Aji.

Tim Polsek Batu Aji telah berada di lokasi, namun penanganan kebakaran sepenuhnya dilakukan oleh pihak keamanan galangan. Hal ini dikarenakan lokasi galangan yang bersifat tertutup akses bagi pihak luar.

”Kami di lokasi membantu penanganan dari luar, memastikan situasi aman terkendali,” tutup Raden.

Komentar

Terpopuler