Hari Ini Magang Nasional 2025 Dibuka, Siap Serap 20 Ribu Lulusan Baru
Cholis Anwar
Selasa, 7 Oktober 2025 07:30:00
Murianews, Jakarta – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) meluncurkan program Magang Nasional 2025 yang menargetkan penyerapan 20 ribu lulusan baru (fresh graduate) dari berbagai jenjang pendidikan.
Program ini merupakan tindak lanjut langsung dari arahan Presiden Prabowo Subianto untuk mempercepat penyerapan tenaga kerja muda.
Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor mengatakan memastikan program ini akan memfasilitasi lulusan D1 hingga S1 yang baru lulus maksimal satu tahun untuk memperoleh pengalaman kerja terstruktur di berbagai sektor industri.
”Program pertama ini 2025 atas perintah Presiden melalui Kementerian Ketenagakerjaan, itu kita targetkan 20 ribu dulu peserta magang yang baru satu tahun tamat, jadi dia belum bekerja. Itu tingkatannya D1, D2, D3 sampai dengan S1,” jelas Wamenaker dikutip dari Antara, Selasa (7/10/2025).
Poin penting dari program Magang Nasional 2025 ini adalah dukungan finansial dari negara. Setiap peserta magang yang ditempatkan di perusahaan swasta maupun Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan menerima insentif selama enam bulan yang besarnya setara dengan Upah Minimum Kabupaten atau Kota (UMK).
”Dan negara akan memberikan insentif selama enam bulan, sebesar UMK. Jadi Rp 3,3 juta maksimal, jadi sebesar UMK,” beber Afriansyah Noor.
Pihaknya menambahkan, sistem ini juga mengutamakan efisiensi lokasi kerja agar peserta dapat magang di daerah asalnya, mengurangi biaya tambahan seperti tempat tinggal atau transportasi.
Wamenaker menyebut, portal aplikasi pendaftaran untuk program magang ini mulai diluncurkan Senin (6/10/2025) malam. Sehingga pendaftaran bagi peserta sudah dapat dilakukan pada hari Selasa (7/10/2025).
Proses seleksi dijamin transparan, mudah, dan terhubung langsung dengan kebutuhan perusahaan.



