Rabu, 19 November 2025

Murianews, Blora – Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Blora kembali berhasil meraih prestasi Kabupaten Layak Anak (KLA) kategori Nindya pada tahun 2025.

Ini bukan pertama kalinya Blora meraih penghargaan ini. Tahun 2023 lalu, Pemkab Blora meraih  kategori Pratama ke madya. Dan di  tahun 2025 ini naik kelas lagi, yakni berhasil meraih penghargaan KLA kategori Nindya.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Bupati Blora Arief Rohman dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, yang diwakili Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga ( Wakil Kepala BKKBN).

Pemeberian penghargaan itu dilaksanakan saat acara Penganugerahan Kabupaten/Kota Layak Anak tahun 2025, yang berlangsung di  Auditorium KH. M. Rasjidi, Kementerian Agama RI, Jl. MH. Thamrin No.6, Jakarta Pusat, Jumat (8/8/2025) malam.

Tampak mendampingi penyerahan anugerah KLA itu, Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Veronica Tan.

Selain Blora, penghargaan Kabupaten layak anak ini juga diraih Surakarta, Kabupaten  lamongan, Mojokerto, Makasar, Blitar, Kabupaten Tegal, Bondowoso, Kabupaten Madiun, Pemalang, Klaten. 

Usai menerima penghargaan bergengsi itu, Bupati Arief Rohman dengan didampingi bunda forum anak Kabupaten Blora, Ainia Shalichah  Arief Rohman, menyatakan bangga dengan raihan itu.

”Kami mengucapkan terimakasih atas kerja semua pihak, mulai dari kecamatan hingga kabupaten, hingga menorehkan Blora mendapat penghargaan KLA kategori nindya di tahun 2025 ini,” ucapnya jumat malam (8/8/2025).

Target naik... 

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler