Kamis, 20 November 2025


Tampak dalam video, perempuan berkerudung sembari duduk berlenggak-lenggok meminum air dari gelas. Di dekat gelas itu, terdapat botol miras.

Momen berikutnya, perempuan tersebut asyik berjoget dengan beberapa pria.

Baca: Polisi Autopsi Korban Tewas Diduga Tenggak Miras Oplosan di Solo

Murianews menghubungi perempuan yang ada dalam video itu, yakni Tika, seorang honorer di Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Olahraga (Disporabudpar) Grobogan. Dia membenarkan perempuan dalam video itu memang dirinya, namun dia tidak meminum miras.

”Yang saya minum itu es teh. Itu botol (miras) kosong, pinjam dari rombongan sebelah. Rombongan saya minum es teh semua,” katanya, Senin (5/6/2023).
Tika menyatakan, video terebut dibuatnya untuk seru-seruan. Menurutnya, tidak mungkin acara resmi ada miras.Baca: Pemuda Solo Tewas Diduga Tenggak Miras Oplosan, Polisi Turun Tangan”Video itu saya buat untuk seru-seruan. Mana mungkin acara resmi ada minuman seperti itu (miras). Lucu banget nek do (kalau pada) percaya itu beneran saya minum,” imbuhnya. Editor: Cholis Anwar

Baca Juga

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler