Rabu, 19 November 2025

Murianews, GroboganKebakaran yang terjadi Desa Ngroto, Kecamatan Gubug, Grobogan, Jawa Tengah pada Rabu (11/12/2024) tadi malam tak hanya membakar gudang limbah tekstil.

Kebakaran hebat itu juga melahap tiga rumah warga. Ketiga rumah tersebut diketahui milik Muhroji, Nur Amin, dan Sutrimo. 

Warga setempat, Syaifudin, mengatakan kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 19.30 WIB. Api berasal dari gudang kemudian merembet ke tiga rumah warga. 

Saat itu, warga tersebut mengaku baru saja balik dari warung. Dia melihat api yang berasal dari gudang milik Sukron.

Melihat api sudah membesar, dia kemudian berteriak minta tolong warga dan berusaha menyelamatkan truk berisi limbah tekstil yang belum sempat diturunkan ke lokasi yang lebih aman.

”Saya pergi ke warung beli rokok, kemudian saya tengok ke gudang. Lihat sudah ada api samping meteran listrik,” kata dia.

Dia kemudian berteriak minta tolong kepada warga. Warga pun berdatangan dan berusaha memadamkan kobaran api menggunakan alat seadanya. 

Api makin membesar...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler