Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Para pekerja hutan di sembilan titik Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah mendapatkan paket sembako jelang Lebaran 2025.

Total 205 paket sembako diserahkan Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Purwodadi yang dibaikan pada pekerja tebangan, Tempat Pengumpulan Kayu (TPK), persemaian, dan tanaman.

Bantuan dari Divisi Regional Jawa Tengah itu berupa beras, gula pasir, dan minyak goreng. Penyerahan dilakukan Wakil Administratur Perhutani KPH Purwodadi Toto Suwaranto didampingi jajaran.

Para penerima antara lain yakni Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Jatipohon, BKPH Linduk, BKPH Pojok, BKPH Sambirejo. Kemudian BKPH Tumpuk, BKPH Karangasem, BKPH Bandung, TPK Sambirejo, dan terakhir di TPK Wirosari.

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Administratur mengatakan, pemberian paket sembako tersebut merupakan agenda tahunan yang rutin dilaksanakan setiap Ramadan. Tujuannya, tentu untuk membantu meringankan beban para pekerja.

”Ini juga sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras mereka dalam mendukung kelancaran operasional Perhutani,” ujarnya, Rabu (19/3/3025).

Kesejahteraan Masyarakat Hutan...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler