Ini Motif Pembunuhan Driver Ojol Perempuan Dalam Kardus di Gresik
Supriyadi
Senin, 28 Juli 2025 22:59:00
Murianews, Gresik – Teka-teki di balik penemuan jenazah SAC (30), seorang driver ojek online (ojol) perempuan asal Sidoarjo yang ditemukan terbungkus kardus di Gresik, akhirnya terkuak.
Polisi berhasil menangkap terduga pelaku berinisial SR, warga Sidoarjo yang tinggal di Menganti, Gresik, yang kini ditetapkan sebagai tersangka utama.
Motif pembunuhan sadis yang dilakukan pria 36 tahun itu ternyata rasa kesal dan penipuan terkait janji korban untuk menjadikan pelaku sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Kapolres Gresik AKBP Rovan Richard Mahenu, menjelaskan pelaku dan korban telah saling mengenal sejak tahun 2021 karena profesi yang sama sebagai ojol.
Namun, hubungan baik keduanya memburuk drastis ketika korban tak kunjung menepati janji terkait pekerjaan PNS.
Rovan mengungkapkan permasalahan bermula pada tahun 2023. Saat itu, korban menjanjikan kepada SR bahwa dirinya bisa membantu memasukkan pelaku sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan syarat memberikan sejumlah uang sebesar Rp 5 juta.
Janji menggiurkan ini membuat SR menggantungkan harapan besar, apalagi di tengah kondisi ekonomi yang mendesak dan fakta bahwa istrinya sedang hamil besar.
”Harapan yang digantungkan itu menjadi tekanan tersendiri bagi SR, apalagi di tengah kondisi ekonomi yang mendesak karena sang istri sedang mengandung,” lanjut Rovan seperti dilansir Detik.com.
Diberi Janji...
- 1
- 2



