Kamis, 20 November 2025

Murianews, Pati – Sejumlah desa di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, bakal terkena pemadaman listrik pada Rabu (4/3/2025) besok.

Pamadaman listrik ini dilakukan oleh Unit Layanan Pelanggan (ULP) PLN Pati untuk perluasan jaringan di sejumlah desa tersebut. Pemadaman listrik ini dimulai pukul 10.00-16.00 WIB.

Berdasarkan informasi ULP Pati, wilayah terdampak pemadaman besok adalah Desa Semampir, Dukuh Cengkok, Desa Geritan, Jalan Raya Pati-Juwana, Desa Sugiharjo dan sebagian wilayah Desa Widoro Kandang.

Wilayah tersebut berada di Kecamatan Pati Kota. Masyarakat yang berada di wilayah tersebut untuk menyiapkan diri sebelumnya.

Seperti, mengisi baterai handphone sebelum pemadaman listrik hingga memakai energi alternatif seperti disel untuk mengoprasionalkan usaha.

ULP PLN Pati juga mengimbau masyarakat untuk tidak mendirikan bangunan, tiang antena, atau baliho dekat dengan jaringan listrik (jarak aman 3 meter dari jaringan listrik).

Selain itu, masyarakat juga diminta tidak bermain layang-layang di bawah atau dekat jaringan listrik dan dilarang melakukan penebangan pohon yang berdekatan dengan jaringan tanpa koordinasi dengan petugas PLN.

Editor: Dani Agus

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler