Rabu, 19 November 2025

Murianews, Pati – Di tengah seruan ribuan massa yang memadati Alun-Alun Kabupaten Pati pada Rabu (13/8/2025), sebuah pemandangan tak biasa terlihat.

Sejumlah bendera ikonik dari anime dan manga populer One Piece berkibar di antara kerumunan demonstran.

Bendera berwarna putih dengan gambar tengkorak khas kelompok bajak laut Topi Jerami tersebut mulai bermunculan seiring bertambahnya jumlah massa.

Bendera One Piece itu tampak berkibar di bawah Bendera merah Putih.

Meskipun tidak ada informasi pasti mengenai makna di balik kemunculan bendera tersebut, kehadirannya menjadi salah satu hal yang menarik perhatian publik.

Salah satu orator, Saiful mengungkapkan demo ini merupakan menjawab undangan Bupati Pati Sudewo yang sebelumnya siap di demo hingga 50 ribu massa.

”Kami ke sini memenuhi undangan Bupati Pati Sudewo,” kata Saiful di atas panggung.

Kuasa hukum Aliansi Masyarakat Pati Bersatu, Nimerodin Gulo menambahkan, demo ini merupakan pesta demokrasi untuk mencabut mandat rakyat dari Bupati Pati Sudewo.

”Dia pemimpin yang arogan. Ini pesta demokrasi. Kalau tahun 2024 kita memberikan mandat sekarang mencabut mandat dari Bupati Pati Sudewo,” kata dia.

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Terpopuler