Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kudus, Jawa Tengah memastikan dalam waktu dekat sebanyak 40 lampu penerangan jalan umum (LPJU) di jalan nasional bakal segera menyala. Puluhan lampu bakal diganti dengan yang baru oleh Kementerian Perhubungan melalui BPTD Wilayah X Provinsi Jawa Tengah.

Kepala Dishub Kudus, Catur Sulistiyanto mengatakan, sebanyak 40 unit LPJU itu terletak di jalan nasional. Yakni di sepanjang jalan dari kawasan Terminal Induk Jati Kudus ke arah sepanjang Jalan Lingkar Timur Ngembal Kulon. Atau tepatnya di titik poroliman Tanjungkarang.

”Untuk jalan nasional sebanyak 40 lampu LPJU itu rencananya mau diganti baru keseluruhannya. Termasuk tiangnya juga akan diganti baru,” katanya, Selasa (16/7/2024).

Catur menambahkan, sumber dananya menggunakan APBN. Namun, ia tidak mengetahui secara detail nominalnya.

”Rencananya dalam waktu dekat ada pihak dari BPTD X Jateng untuk mengganti lampu LPJU tersebut,” sambungnya.

Ia menambahkan, tiap lampu LPJU nantinya berjarak 40 meter. Adanya perbaikan lampu LPJU dirasa perlu olehnya, terlebih di kawasan tersebut gelap setiap malam.

”Selama ini lampunya kan padam. Kami mencoba memfasilitasi keluhan masyarakat. Tentunya dengan Kemenhub. Mengingat di situ merupakan jalan nasional, kewenangan kami hanya bisa melakukan pengecekan dan mengusulkan,” terangnya.

Ia berharap, ketika puluhan lampu LPJU diperbaiki, bisa menerangi area jalan nasional tersebut. Sehingga pengguna jalan aman dan nyaman.

”Harapannya tentu jalan tersebut tidak lagi gelap. Kami juga sudah upayakan untuk jalan di titik lain yang memang menjadi kewenangan kami agar terang benderang,” ucapnya.

Ia menjelaskan, beberapa titik di Kota Kretek sudah terang. Di antaranya di Jalan Lingkar Barat dan Balai Jagong.

”Untuk daerah-daerah yang menjadi kewenangan kami sudah tidak lagi gelap. LPJU di Jalan Lingkar Barat dan Balai Jagong,” imbuhnya.

Editor: Cholis Anwar

Komentar