Penggeledahan Kantor KONI Kudus, Sekretaris : Kami Kooperatif
Yuda Auliya Rahman
Kamis, 2 November 2023 15:21:00
Murianews, Kudus – Penggeledahan Kantor KONI Kudus (Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Kudus) yang berada di kompleks Balai Jagong Wergu Wetan, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, dilakukan Kejaksaan Negeri Kudus, Kamis (2/11/2023).
Sejumlah barang seperti berkas dokumen hingga barang elektronik disita untuk dijadikan alat bukti dalam kasus ini. Sekretaris Umum KONI Kudus Fany Regian Sanjaya menyebut, pihak kepengurusan KONI Kudus sangat kooperatif selama proses penggeledahan.
”Ada penggeledahan dari Kejari Kudus, tentang proses hukum Laporan LPJ 2022. Kami kooperatif dan menghormati proses hukum yang sudah berjalan,” katanya, Kamis (2/11/2023).
Selama proses penggeledahan berlangsung, tim dari Kejari Kudus menggeledah ruang sekretariat, ruangan staff, hingga di ruangan brangkas. Semua proses itu dihormati oleh KONI Kudus.
”Tadi digeledah, yang diambil dokumen LPJ, administrasi tahun 2021, 2022, dan sedikit di tahun 2023. Dokumen dokumen itu tersimpan di brangkas, dan ruang sekretarian. Ada juga laptop admin yang juga dibawa satu unit,” ungkapnya.
Diketahui, penggeledahan yang dilakukan tim Kejari Kudus ini berlangsung cukup lama. Petugas yang mayoritas memakai rompi satuan khusus pemberantasan korupsi menggeledah kantor KONI Kudus hingga 2 jam lebih.
Sejumlah barang juga diamankan oleh tim untuk dijadikan tambahan alat bukti. Saat ini proses pengusutan kasus dugaan LPJ tersebut masih ditangani Kejaksaan Negeri Kudus.
Editor: Budi Santoso



