Pilkada Jakarta 2024
Bukan Anies dan Ahok, Ini Ketua Timses Pramono-Rano
Zulkifli Fahmi
Kamis, 5 September 2024 12:11:00
Murianews, Jakarta – Bukan Anies Baswedan maupun Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang ditunjuk menjadi ketua tim sukses (Timses) Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024.
Pasangan bakal Calon Gubernur-Wakil Gubernur (Cagub-Wabup) DKI Jakarta itu justru menunjuk Koes Hartono alias Cak Lontong. Penunjukan sang komedian diumumkan langsung oleh Pramono Anung.
Pengumuman dilangsungkan saat Pramono Anung berkunjung ke Museum Bang Yos, milik eks Gubernur Jakarta Sutiyoso di kawasan Jatisampurna, Kota Bekasi, Kamis (5/9/2024).
’’Ketua tim pemenangannya pasti di luar dugaan semua yaitu Cak Lontong,’’ kata Pram dalam jumpa pers usai pertemuan seperti dikutip CNN Indonesia.
Menurutnya, penunjukan Cak Lontong agar kontestasi Pilkada Jakarta berlangsuung gemberi namun tetap serus.
’’Karena kami ingin menyampaikan bahwa tim ini adalah tim bergembira ria tapi serius. Jadi Cak Lontong (menjadi Timses), nama Cak Lontong itu Lies Hartono’’" katanya.
Dengan penunjukan Cak Lontong, Ahok dan Anies pun tak akan terlibat dalam tim penengan Pramono Anung-Rano Karno. Pramono mengatakan, Ahok telah ditunjuk PDIP untuk bertanggungjawab di Pilkada secara nasional.
Meski begitu, Ahok tetap akan mendukung dirinya. Dia mengaku telah berkali-kali berkomunikasi dengan Ahok dan menyatakan kolega satu partainya itu akan mendukung penuh.
’’Untuk Ketua Tim Pemenangan, inikan (yang) ditunggu-tunggu. Selalu pertanyaannya apakah Mas Anies atau Pak Ahok. Pak Ahok bertanggung jawa secara nasional untuk pikada,’’ kata Pramono Anung.
Pramono Anung mengatakan, Ahok sudah all out mendukungnya. Bahkan, para ahoker (pendukung Ahok) sudah terbuka dan mendeklarasikan akan mendukung Pramono-Rano.



