6 Tokoh Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional, Ada Ratu Kalinyamat
Ali Muntoha
Kamis, 9 November 2023 06:08:00
Murianews, Jakarta – Pemerintah akan menganugerahkan gelar pahlawan nasional baru kepada enam tokoh di Indonesia. Penganugerahan gelar pahlawan nasional ini bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada 10 November.
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Kemanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan, penetapan enam tokoh sebagai pahlawan nasional telah diproses oleh Dewan Gelar Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan.
Penetepan gelar pahlawan nasional itu dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui Keputusan Presiden Nomor 115-TK-Tahun-2023 tertanggal 6 November 2023.
”Presiden menganugerahkan gelar pahlawan nasional kepada enam orang pejuang-pejuang. Mulai dari perintis kemerdekaan sampai dengan pendobrak dan pejuang kemerdekaan langsung secara fisik dan orang-orang yang berjasa dalam NKRI ketika itu," katanya dikutip dari Kumparan, Rabu (8/11/2023).
Ia mengatakan, ada banyak syarat untuk ditetapkan menjadi pahlawan nasional. Di antaranya sudah wafat dan pernah berjuang, serta tidak pernah berkhianat.
Menurutnya, gelar pahlawan nasional harus ditetapkan atau dianugerahakan oleh presiden sesuai dengan kewenangan yang diberikan oleh undang-undang.
Dari enam tokoh yang dianugerahi gelar pahlawan nasional, satu di antaranya merupakan Ratu Kalinyamat. Ia merupakan tokoh yang sangat melegenda asal Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
Pengajuan gelar pahlawan nasional kepada Ratu Kalinyamat dimulai sejak tahun 2006 oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara. Dua kali pengajuan gagal. Alasannya, tidak cukup bukti literatur primer.
Kemudian pada tahun 2018, Yayasan Dharma Bakti Lestari (YDBL) kembali mengajukan gelar pahlawan nasional untuk Ratu Kalinyamat. Kali ini, tim menggarapnya lebih serius
Tim peneliti mencari sumber-sumber primer ke berbagai negara. Hingga kemudian ditemukanlah sumber primer di Portugal. Di sana, terdapat catatan sejarah tentang Ratu Kalinyamat yang berkuasa di Jepara pada tahun 1549-1579. Saat itu, orang-orang Portugis menjelajah Nusantara, salah satunya Jepara.
Pj Bupati Jepara, Edy Supriyanta sangat berbangga hati dengan penganugerahan tersebut. Sebagai orang yang dilahirkan di Jepara, Edy sangat mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat dan mendukung suksesi Ratu Kalinyamat menjadi pahlawan nasional.
”Ini perjuangan sangat panjang dan berat. Untuk itu, penganugerahan ini sudah seharusnya menjadi kebanggaan seluruh rakyat Jepara,” ujar Edy pada Murianews.com.
Daftar 6 Tokoh Penerima Gelar Pahlawan Nasional 2023:
- Ida Dewa Agung Jambe dari Bali;
- Bataha Santiago dari Sulawesi Utara;
- Muhammad Tabrani dari Jawa Timur;
- Ratu Kalinyamat dari Jawa Tengah;
- KH Abdul Chalim dari Jawa Barat;
- KH Ahmad Hanafiah dari Lampung.



