Pemilu 2024
AHY Dijadwalkan Kunjungi Kudus Hari Ini, Ini Agendanya
Anggara Jiwandhana
Selasa, 16 Januari 2024 09:33:00
Murianews, Kudus – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhono alias AHY dijadwalkan berkunjung ke Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Selasa (16/1/2024) hari ini.
Mereka akan menemui konstituennya di Gedung Serbaguna Desa Kandangmas, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, pagi ini.
Ketua DPD Partai Demokrat Kudus Mardijanto mengkonfirmasi jika kampanye Partai Demokrat di Kudus hanya akan dihadiri oleh Ketum AHY saja dan sejumlah calon anggota legislatif DPR RI.
”Hari ini ada jadwal kampanye di Kandangmas, namun kami konfirmasi hanya Mas AHY saja yang akan hadir,” katanya pada Murianews.com via sambungan telepon, Selasa pagi.
Dalam jadwal yang tertera, AHY dan sejumlah caleg yang hadir juga akan menyimulasikan pencoblosan surat suara. Acara, diperkirakan selesai pukul 12.00 WIB.
”Semua sudah bersiap di Gedung Serbaguna Kandangmas untuk menyambut kedatangan Mas AHY,” pungkas dia.
Demokrat sendiri kini tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju yang mendukung pasangan Prabowo-Gibran sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden.
AHY sempat santer dikabarkan menjadi cawapres dari Anies Baswedan, namun akhirnya batal dan membelok ke koalisi nomor 02.
Editor: Supriyadi



