Pilkada Kudus 2024
Samani akan Tingkatkan UMKM untuk Tumbuhkan Ekonomi Kudus
Anggara Jiwandhana
Kamis, 24 Oktober 2024 22:17:00
Murianews, Kudus – Calon Bupati Kudus nomor urut 01 Samani Intakoris akan meningkatkan sektor UMKM di Kudus untuk meningkatkan dan menumbuhkan ekonomi di Kota Kretek.
Pemberian bantuan modal hingga pelatihan untuk para pelaku UMKM adalah satu program yang akan dia jalankan guna mencapai tujuan tersebut.
Samani mengatakan, bila kedua program tersebut dijalankan, maka pelaku UMKM di Kudus akan semakin berdaya. Baik dari segi ekonomi maupun keberlanjutan usahanya.
”Sektor makanan kini juga mulai besar, Djarum sudah bermigrasi ke sana ini akan kita dorong untuk membantu mengurangi pengangguran kita yang jumlahnya 3,21 persen dan kemiskinan kita 7 persen,” kata Samani.
Debat Pilkada Kudus 2024 sendiri rampung dilangsungkan, Kamis (23/10/2024) di Hotel Ghripta Kudus, pukul 21.30 WIB tadi. KPU Kudus membagi debat dalam 6 segmen.
Segmen pertama akan dilakukan pengenalan pasangan calon dan pemaparan visi-misi. Kemudian segmen kedua akan mengambil tema Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat.
Selanjutnya segmen ketiga akan mengambil tema kemajuan daerah dan segmen empat akan mengambil tema peningkatan pelayanan pada masyarakat.
Untuk segmen dua, tiga dan empat, seluruh pertanyaannya akan diajukan kepada para calon Bupati Kudus.
Kemudian untuk segmen terakhir yakni segmen lima adalah segmen untuk para calon wakil bupati. Sedang satu segmen lainnya adalah segmen penutup.
Editor: Supriyadi



