Bongkaran Pasar Babe Kudus Dilelang Rp 31 Jutaan, Minat?
Anggara Jiwandhana
Sabtu, 30 November 2024 12:25:00
Murianews, Kudus – Pemkab Kudus, Jawa Tengah, melelang bongkaran pasar barang bekas atau Pasar Babe yang terbakar hebat beberapa waktu lalu. Seluruh bongkaran di kios dan los A4 itu dibanderol dengan harga awal Rp 31,8 jutaan.
Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kudus Djati Solechah mengatakan, proses Lelang akan akan dilaksanakan secara terbuka dan langsung di tempat.
Adapun jadwalnya akan dilaksanakan Senin (2/12/2024) di lokasi Pasar Babe, Desa Jati Wetan, Kecamatan Jati, Kudus mulai pukul 09.30 WIB.
”Jadi calon pembeli kami persilahkan datang langsung ke lokasi, sistemnya tawar di tempat dan juga deal di tempat,” ucapnya Sabtu (30/11/2024).
Djati menambahkan, peserta Lelang wajib memberikan uang jaminan sebesar Rp 5 juta sebagai bentuk keseriusan mengikuti Lelang kepada pihak penyelenggara.
Ketika menang Lelang, uang jaminan tersebut akan dimasukkan sebagai dp pelunasan. Sedang apabila gagal maka akan dikembalikan langsung kepada peserta Lelang.
”Pelunasannya dilakukan maksimal sehari setelah dinyatakan memenangkan Lelang, sedang pembongkaran dan pengangkutannya dilakukan oleh pihak pemenang Lelang maksimal tiga hari setelah Lelang dilaksanakan,” ungkapnya.
Dibangun ulang…
Pemkab Kudus, Jawa Tengah, akan menggunakan dana tak terduga atau Dana TT untuk membangun ulang pasar barang bekas alias Pasar Babe yang terbakar hebat beberapa waktu lalu. Adapun alokasi yang dianggarkan adalah sekitar Rp 1,5 miliar.
Hasil uji laboratorium forensik atau uji labfor kebakaran di Pasar Barang Bekas alias Pasar Babe diketahui baru-baru ini. Hasil uji labfor menunjukkan penyebab terbakarnya pasar tersebut adalah karena korsleting arus listrik.



