Logo HUT Ke-80 RI Dirilis, Unduh Filenya di Link Ini!
Anggara Jiwandhana
Rabu, 23 Juli 2025 17:30:00
Murianews, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto resmi meluncurkan logo HUT ke-80 RI pada Rabu (23/7/2025) di Istana Negara, Jakarta.
Bagi masyarakat, instansi pemerintah, maupun swasta yang ingin menggunakan logo resmi ini untuk berbagai keperluan perayaan, kini tersedia link unduh resmi yang mudah diakses.
Logo HUT ke-80 RI yang terpilih setelah melalui sayembara ketat ini tampil dengan desain yang lugas, menonjolkan angka "80" dengan dominasi warna merah putih, serta sarat makna.
Desain ini merepresentasikan "dua inti yang kokoh" yaitu "bersatu" dan "berdaulat", yang sejalan dengan visi "Indonesia Maju" yang diidamkan. Tema perayaan tahun ini, "Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju," juga terintegrasi dalam logo ini, mencerminkan cita-cita luhur bangsa.
Untuk memastikan penggunaan logo yang benar dan seragam, Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) telah menyiapkan link bagi pihak-pihak yang ingin mengunduh logo tersebut.
Kamu dapat mengunduh logo HUT ke-80 RI di laman ini.
Logo resmi yang diluncurkan hari ini merupakan hasil dari sayembara ketat yang melibatkan total 245 desainer dari Asosiasi Desain Grafis Indonesia.
Proses kurasi karya sangat selektif, menghasilkan lima finalis yang masuk daftar shortlist, hingga akhirnya satu pemenang terpilih. Dewan juri mempertimbangkan berbagai aspek dalam penilaian, termasuk orisinalitas karya dan kekuatan narasi visual yang disampaikan oleh para finalis.
Kriteria...
- 1
- 2



