Jumat, 21 November 2025

Murianews, Kudus – Bupati Blora, Arief Rohman menyempatkan waktunya berkunjung ke kantor Murianews.com di Gedung United Futsal, Ring Road Utara, Singocandi, Kudus. Kunjungan itu berlangsung Sabtu (9/3/2024) petang.

Kedatangan Arief Rohman disambut langsung oleh owner Murianews.com, Deka Hendratmanto dan staf redaksi. Mereka memang merupakan teman sejawat, dan kebetulan sama-sama akan hadir di acara Kudus Bersholawat di arena Dandangan Kudus.

Deka Hendratmanto menyatakan sangat bangga menerima kunjungan dari Bupati Blora ini. Hal ini menjadi sebuah kebanggan bagi Murianews.com, yang selama ini juga menjadikan wilayah Blora sebaga daerah liputan.

”Beliau sebenarnya dalam acara menghadiri Kudus Bersholawat di Dandangan Kudus. Kami sama-sama mendapatkan undangan, jadi kemudian mampir sebentar untuk bersama-sama berangkat ke acara sholawat,” ujar Deka Hendratmanto.

Dalam kunjungan singkatnya itu, Arief Rohman dan Deka Hendratmanto tidak membicarakan hal-hal khusus. Keduanya hanya terlibat dalam pembicaraan ringan sebagai dua sejawat.

Beberapa hal ditanyakan oleh Arief Rohman dalam kesempatan itu. Orang nomor satu di Blora ini sempat menanyakan mengenai jumlah pembaca Murianews.com sejauh ini.

Terhadap pertayaan ini, owner Murianews.com Deka Hendratmanto menyatakan angka jumlah pembaca (page view) medianya mencapai kurang lebih 20 ribu sehari. Jumlah ini terutama terjadi pada moment Pemilu 2024 yang baru saja selesai pemungutan suara.

”Saat ini kami menggunakan mesin baru, dan mulai mendapatkan peningkatan pembaca cukup signifikan. Sejauh ini masih dalam proses penyempurnaan dan mudah-mudahan semakin baik,” ujar Deka Hendratmanto.

Dalam kesempatan itu, Arief Rohman sempat menyatakan kegembiraannya terhadap hasil Pemilu 2024 di Blora. PKB yang merupakan partai politiknya berhasil memenangkan kontestasi legeslatif di Blora.

”Pemilu kali ini PKB di Blora mencatatkan sejarah baru. Untuk pertama kalinya bisa mendapatkan kursi terbanyak di DPRD Blora. Kami tentu sangat bersyukur,” ujar Arief Rohman.

Selanjutnya Arief Rohman menyatakan tinggal menunggu perkembangan terakhir menyangkut Pemilu 2024. Kemenangan PKB di Blora kini menjadikan sebagai satu-satunya Parpol di Blora yang bisa mencalonkan calon di Pilkada Blora secara tunggal.

Berikutnya Arief Rohman memberikan cendera mata untuk owner Murianews.com, sebelum meninggalkan tempat. Bersama-sama mereka kemudian berangkat ke acara Kudus Bersholawat.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler