Pemerintah Mulai Bangun Sekolah Rakyat, Khusus untuk Masyarakat Miskin
Cholis Anwar
Jumat, 7 Maret 2025 07:32:00
Murianews, Jakarta – Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf mengungkapkan, program Sekolah Rakyat yang direncanakan Presiden Prabowo Subianto akan mulai diterapkan pada tahun ajaran 2025-2026.
Program ini bertujuan untuk memberikan akses pendidikan gratis bagi pelajar dari keluarga miskin dan miskin ekstrem.
Hal ini disampaikan Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah Yusuf, saat bertemu dengan Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, di Kantor Kementerian PU, Jakarta, Kamis (6/3/2025) kemarin.
Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas rencana pembangunan Sekolah Rakyat sebagai tindak lanjut arahan Presiden Prabowo.
”Kami bertemu dengan Pak Menteri PU untuk berkoordinasi terkait penyelenggaraan sarana dan prasarana Sekolah Rakyat, menindaklanjuti arahan Bapak Presiden,” ujar Gus Ipul dikutip dari Kompas.com, Jumat (7/3/2025).
Ia menjelaskan, Sekolah Rakyat nantinya akan mencakup jenjang pendidikan SD, SMP, dan SMA.
Kementerian PU akan membentuk tim khusus untuk menyusun rancangan desain awal, dengan konsep sekolah berasrama (boarding school). Sekolah-sekolah ini akan dibangun di atas lahan seluas 5 hingga 10 hektar.
Sementara itu, kurikulum dan aspek pendukung lainnya masih dalam tahap perumusan. Pemerintah memastikan, sekolah ini akan diberikan secara gratis untuk anak-anak dari keluarga tidak mampu.
Pengentasan kemiskinan...
- 1
- 2



