Kamis, 20 November 2025

Jokowi menegaskan, kedatangannya ke Polda Metro Jaya adalah untuk melaporkan terkait tudingan ijazah palsu yang dialamatkan kepadanya.

”Ya ini, sebetulnya masalah ringan. Urusan tuduhan ijazah palsu. Tetapi perlu dibawa ke ranah hukum, agar semua jelas dan gamblang ya,” katanya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini meninggalkan Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya sekitar pukul 12.25 WIB. Ia menjelaskan alasannya turun langsung untuk membuat laporan karena saat ini sudah tidak lagi menjabat sebagai presiden.

”Kan dulu masih menjabat, saya pikir sudah selesai. Ternyata masih berlarut-larut, sehingga dibawa ke ranah hukum lebih baik,” pungkas Jokowi.

Komentar

Berita Terkini