Rabu, 19 November 2025

Murianews, BaliGempa bumi dengan magnitudo 2,5 mengguncang wilayah Karangasem, Bali, pada Jumat (5/9/2025).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat, gempa bumi tersebut terjadi pada pukul 08.46 WIB.

Selain itu, BMKG juga mencatat pusat gempa yang berada di darat, sekitar 23 km timur laut Karangasem.

Koordinat gempa berada pada koordinat 8.16 Lintang Selatan dan 115.61 Bujur Timur. Gempa ini terjadi pada kedalaman 10 km.

”#Gempa Mag:2.5, 05-Sep-2025 08:46:06WIB, Lok:8.16LS, 115.61BT (23 km TimurLaut KARANGASEM-BALI), Kedlmn:10 Km #BMKG,” tulis BMKG di akun X.  

BMKG menyatakan informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga data yang ditampilkan belum stabil dan dapat berubah seiring dengan kelengkapan data.

”Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” lanjutnya.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler