Kamis, 20 November 2025

Dari hasil klarifikasi, SMPN 1 Kragan mendapat jadwal pengiriman terakhir. ”Kemungkinan makanan sudah expired, ini kita sudah tata ulang, akan dikirim lebih pagi lagi,” tegasnya, dilansir dari laman Pemkab Rembang.

Dalam kesempatan itu, wabup juga memberikan peringatan kepada seluruh penyedia MBG agar lebih disiplin dalam menjaga kualitas makanan.

”Dimasak jam berapa, dibagikan jam berapa, maksimal dikonsumsi jam berapa, diperhatikan kadaluarsanya, harus jelas,” tandasnya.

Pemkab Rembang menekankan keselamatan masyarakat sebagai prioritas utama. Masyarakat dihimbau untuk tetap tenang dan mempercayai informasi resmi dari pemerintah. Bagi siswa yang mengalami gejala serupa diminta segera melapor ke fasilitas kesehatan terdekat.

Dinas Kesehatan masih melakukan observasi dan investigasi penyebab dugaan keracunan ini. Perkembangan penanganan akan disampaikan secara berkala melalui laman resmi rembangkab.go.id dan akun media sosial Pemkab Rembang.

Pemkab Rembang turut menyampaikan keprihatinan mendalam atas kejadian ini dan berharap seluruh siswa segera pulih serta dapat kembali beraktivitas seperti semula.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler