Senin, 17 Maret 2025

Murianews, Jepara – Andre Budi Setiawan (23), mahasiswa Universitas Sultan Agung (Unissula) Semarang asal Jepara dimakamkan, Rabu (12/2/2025). Ia merupakan salah satu korban tenggelam di danau buatan Unissula, selasa (11/2/2025) malam.

Andre merupakan mahasiswa semester delapan jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Unissula Semarang, Jawa Tengah.

Nyawanya tak tertolong setelah tenggelam di danau buatan. Warga Desa Pecangaan Kulon, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah itu meninggal bersama satu temannya.

Boni Andya Budi Antara, ayah Andre mengatakan anak sulungnya itu berkepribadian sederhana dan periang. Andre bahkan tak pernah merepotkan orang tuanya.

”Andre orangnya baik dan humoris. Dia benar-benar tidak pernah merepotkan keluarganya. Misal mau beli baju atau apapun itu, dia usaha sendiri. Dia kuliah dapat beasiswa," kata Boni.

Semasa kuliah, Andre aktif dalam kegiatan seni teater kampus dan paramedis jalanan. Dirinya mendapat banyak cerita dari teman mendiang anaknya.

”Saya baru tau ternyata Andre itu ikut kegiatan sosial saat temennya baru ngomong. Kalau ada banjir atau rob, dia selalu terdepan yang menggalang donasi dan membantu. Terus dia juga jadi paramedis,” ujarnya.

Mewarisi Sifat Ibunya...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler