Brakk! Truk Kontainer Terguling di Mantingan Jepara Hantam Gubuk Warga
Faqih Mansur Hidayat
Jumat, 21 Februari 2025 09:32:00
Murianews, Jepara – Kecelakaan truk kontainer kembali terjadi di Desa Mantingan, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah (Jateng). Kali ini, sebuah truk kontainer terguling di tanjakan dan menghantam sebuah gubuk kerja milik warga.
Peristiwa ini terjadi pada Jumat (21/2/2025), sekitar pukul 02.30 WIB dini hari tadi. Truk kontainer pengangkut barang-barang mebel itu diketahui terguling di tanjakan yang berada di RT 3 RW 1, Desa Mantingan.
Dalam video yang diterima Murianews.com, terlihat truk kontainer berkepala hijau terguling menghadap ke arah timur. Setengah badannya berada di halaman rumah warga. Setengahnya lagi melintang dan menutup jalan.
Salah satu warga yang rumahnya dekat dengan tempat kejadian perkara (TKP) Hanggono menceritakan, saat truk terguling, warga setempat masih tertidur pulas. Tiba-tiba terdengar suara hantaman yang sangat kencang membuat sebagian warga terbangun.
Setelah di lihat, warga mendapati truk kontainer terguling dan menghantam gubuk atau tempat kerja milik salah satu warga setempat. Truk kontainer menghantam beberapa mesin dan satu ruangan tempat beristirahat para karyawan.
”Beruntung orangnya lagi keluar. Tidak di rumah,” kata dia.
Hanggono mengatakan, truk kontainer tersebut diketahui berangkat dari Desa Tegalsambi, Kecamatan Tahunan menuju Malaysia. Truk melintas jalan raya Mantingan-Ngabul.
Penyebab kecelakan...
- 1
- 2



