Kamis, 20 November 2025

Pengecekan dilakukan guna memastikan stok barang tetap tersedia dengan harga yang terjangkau bagi masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Witiarso Utomo menegaskan komitmen Pemkab Jepara dalam menjaga kestabilan harga dan memastikan pasokan kebutuhan pokok tetap aman selama Ramadan hingga Lebaran.

”Kami ingin memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idulfitri dengan tenang tanpa khawatir akan lonjakan harga atau kelangkaan bahan pokok. Pemerintah akan terus melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menjaga kestabilan ini,” ucap Wiwit.

Politisi PDI Perjuangan itu juga mengimbau para pedagang dan distributor untuk tidak melakukan penimbunan barang serta meminta masyarakat tetap berbelanja secara bijak.

Dengan langkah-langkah yang dilakukan ini, diharapkan kebutuhan masyarakat tetap terpenuhi dengan harga yang stabil dan terjangkau.

Editor: Dani Agus

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler