Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara - Salah satu produk unggulan Kabupaten Jepara, Jawa Tengah (Jateng), Tenun Troso terus didorong menembus pasar global. Sebab saat ini ada peluang terbuka untuk memperluas pasar di internasional.

Sekretaris Ditjen Asia Pasifik dan Afrika di Kemlu RI, Trisari Dyah Paramita mengatakan, produk kain tenun ikat Troso berpeluang menembus pasar Asia Pasifik serta wilayah strategis lainnya. Karena itu peluang ini harus bisa dimanfaatkan.

“Kami ingin mendukung peningkatan ekspor (tenun troso), karena ini salah satu komoditas unggulan. Kalau ekspor naik, akan berdampak pada ekspor daerah secara keseluruhan,” ujarnya saat berkunjung ke Pendapa RA Kartini Jepara, Selasa (8/7/2025).

Sebagai tindak lanjut, pihaknya akan mengidentifikasi negara tujuan ekspor, termasuk tenun troso, serta menjembatani pelaku usaha lokal dengan pembeli potensial di luar negeri. Upaya awal dilakukan dengan Filipina, disusul Korea, Malaysia, Uni Emirat Arab, India, dan Afrika Selatan.

“Kain (Tenun Troso) ini sudah banyak digunakan desainer ternama. Sesuai arahan Pak Bupati, kita akan perkuat lagi eksistensi Jepara di pasar internasional,” katanya.

Peningkatan Ekspor...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler