Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara – Bupati Jepara, Jawa Tengah (Jateng) Witiarso Utomo mendorong para ulama dan kiai bisa berceramah di lingkungan pabrik. Dengan demikian bisa memberikan siraman rohani bagi para buruh.

Wiwit mengaku sudah ditemui investor-investor dari kawasan industri di Kabupaten Jepara. Pihaknya meminta kepada para investor itu agar bisa memberikan ruang bagi para kiai untuk berceramah.

“Saya sudah bertemu pengusaha-pengusaha korea, mereka menerima kalau para kiai atau ustazah berceramah di pabrik-pabrik mereka,” kata Wiwit, Selasa (5/8/2025).

Wiwit pun sudah menginformasikan hal itu kepada organisasi masyarakat (ormas) keagamaan. Salah satunya kepada Nahdlatul Ulama (NU). Informasi itu juga akan disampaikan kepada Muhammadiyah.

“Silahkan PCNU (Pengurus Cabang NU Kabupaten Jepara) bersurat ke Bupati. Nanti kami yang memberikan rekomendasi untuk ceramah di pabrik-pabrik,” ujar politisi PDI Perjuangan itu.

Melalui ceramah-ceramah keagamaan tersebut, Wiwit meyakini isu-isu sosial dan moral yang menyelimuti dunia industri di Jepara bisa terurai. Pihaknya berharap agar para buruh bisa tercerahkan dengan pandangan-pandangan religius yang disampaikan penceramah.

“Mereka (buruh) butuh pencerahan tentang keagamaan. Sehingga moralitas mereka tetap terjaga,” kata Wiwit.

Religius...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler