Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Mayat lansia ditemukan warga di semak-semak, sebelah barat UMK (Universitas Muria Kudus), Sabtu (7/9/2024). Lokasi persisnya berada di wilayah Desa Pedawang, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus.

Lokasi penemuan mayat lansia itu berdekatan dengan bengkel mobil yang berada di pinggir Jalan Lingkar Utara, Kudus. Penemuan mayat lansia ini menimbulkan gempar di sekitar lokasi penemuan.

Salah satu warga setempat, Iqbal menyatakan, penemuan mayat lansia itu bermula saat ada seorang warga sedang mengambil rumput di dekat lokasi penemuan. Warga tersebut terkejut karena melihat ada mayat di antara semak-semak itu.

”Orang ngarit (mengambil rumput) yang menemukan pertama, terus bilang ke orang-orang yang ada di bengkel kalau di sana ada mayat,” katanya kepada Murianews.com, Sabtu (7/9/2024).

Menurut Iqbal, orang-orang bengkel yang mendapatkan informasi mengenai mayat lansia tersebut langsung melakukan pengecekan bersama-sama. Mereka memastikan kebenaran dari informasi tukang ngarit itu.

Setelah mengecek ke lokasi, mereka melihat ada mayat lansia yang tergeletak. Kemudian pemilik bengkel langsung melaporkan penemua ini ke Polsek Bae, Polres Kudus.

”Langsung laporan ke Polsek Bae. Kejadian ini sekitar pukul 11.00 WIB, saat teman-teman mau makan siang,” sebutnya.

Menurut Iqbal, memang sudah terasa ada bau tidak sedap dari sekitar lokasi itu. Namun, dirinya dan warga tidak mengira jika bau itu adalah mayat lansia.

”Bau semacam bangkai, tidak mengira kalau itu mayat. Kami pikir bau bangkai hewan. Kurang lebih sudah satu bulan ada bau tidak enak itu,” pungkasnya.

Penanganan atas mayat lansia yang ditemukan itu akhirnya dilakukan oleh para pihak berwenang. Di lokasi penemuan juga dipasang garis polisi. Mayat lansia tersebut kemudian dievakuasi oleh Polri/TNI, relawan, tim dokter dan tim Inafis yang datang ke lokasi penemuan.

Informasi lebih lanjut mengenai mayat lansia yang ditemukan tersebut belum diketahui. Terutama mengenai identitas dari mayat lansia berjenis kelamin laki-laki yang ditemukan ini.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler