Kamis, 20 November 2025

Sebab dalam keindahan ada sebuah kelembutan hati. Hal ini perlu ditanamkan kepada semua umat manusia.

’’Kata Imam Ghazali, siapa yang memiliki nilai keindahan, maka hatinya akan lembut,’’ ungkapnya.

Ia sangat bersyukur atas pembangunan yang telah dilakukan. Ia menyatakan pembangunan gedung yang bagus ini merupakan hasil dari efisien dan tepat penggunaan dana.

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita, dilanjutkan dengan pemantauan gedung.

Turut hadir, Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Ditjen Pendis) Kemenag RI Basang Said, Kepala Biro HDI Akhmad Fauzin, dan sejumlah pejabat lainnya.

Peresmian ini sekaligus meresmikan 22 gedung lainnya di lingkungan Kanwil Kemenag Jawa Tengah. Gedung-gedung itu dibangun dengan menggunakan skema dana Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler