Senin, 28 April 2025

Murianews, KudusMurianews.com turut berpartisipasi dalam kegiatan berbagi kebaikan di bulan Ramadan dengan membagikan nasi untuk berbuka puasa di Masjid Agung Kudus, Jawa Tengah pada Sabtu (22/3/2025).

Sebanyak 100 paket nasi dibagikan Murianews.com melalui takmir Masjid Agung Kudus untuk para jamaah yang hendak berbuka.

Manajer Bisnis Murianews.com Sundoyo Hardi, menjelaskan bahwa partisipasi ini merupakan bagian dari program berbagi nasi buka bersama (bukber) yang dilakukan Murianews.com.

Untuk lokasinya berada di Masjid Agung Kudus dan JHK-IPHI Kudus selama bulan Ramadan tahun ini.

”Murianews ikut berpartisipasi bersama dengan donatur lainnya dalam acara berbagi nasi untuk buka puasa bersama di Masjid Agung Kudus dan JHK-IPHI Kudus selama Ramadan ini,” ungkap Sundoyo pada Sabtu (22/3/2025).

Sundoyo menyampaikan bahwa program berbagi nasi ini merupakan wujud kepedulian sosial dari Murianews.com. Pihaknya berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan hidangan berbuka puasa.

Sekretaris Umum Masjid Agung Kudus, Ahmad Latif menyambut positif atas apa yang dilakukan Murianews.com. Ia berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut setiap tahun dan semakin banyak pihak yang tergerak untuk berpartisipasi.

”Kami sangat berterima kasih atas partisipasi Murianews.com, ini sudah ketiga kali di Masjid Agung, setiap Sabtu terdapat 100 paket nasi. Bagi donatur baru seperti Murianews.com, kami berharap bisa terus ikut serta di tahun-tahun berikutnya,” kata Ahmad Latif.

Kepedulian untuk Sesama...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini