Dalam kesempatan tersebut, Bupati Samani juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran kepolisian, TNI, dan masyarakat yang telah berperan dalam menjaga keamanan.
Murianews, Kudus – Dalam rangka memastikan keamanan dan kondusifitas wilayah saat takbir keliling, Bupati Kudus Samani Intakoris bersama Wakil Bupati Kudus, Bellinda Putri Sabrina Birton, melakukan patroli menggunakan sepeda motor pada Minggu (30/3/2025) malam.
Keduanya didampingi oleh Kapolres Kudus, AKBP Ronni Bonic, Komandan Kodim (Dandim) 0722/Kudus, Letkol Inf Hermawan Setya Budi, serta Ketua DPRD Kudus, Masan.
Rombongan patroli mendatangi beberapa titik strategis di Kabupaten Kudus, di antaranya Masjid Mujahidin Getaspejaten, Kecamatan Jati, serta Balai Desa Undaan Tengah. Kedua lokasi tersebut dipilih sebagai sampel dalam memastikan kelancaran malam takbir.
Setelah melakukan pengecekan, Bupati Samani memastikan bahwa Kudus dalam keadaan aman dan kondusif meskipun perayaan malam takbir berlangsung semarak.
”Kudus ramai dan penuh semarak, tetapi tetap kondusif dan aman. Kami memastikan kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan tanpa gesekan,” ujarnya.
Patroli ini dilakukan sebagai bentuk pengawasan langsung oleh pemerintah daerah dan aparat keamanan guna menghindari potensi gesekan antarwarga, mengingat tahun lalu sempat terjadi insiden yang tidak diinginkan.
Bupati Samani juga mengimbau kepada masyarakat yang mengikuti takbir keliling agar segera kembali ke wilayah masing-masing sebelum larut malam.
”Hingga pukul 23.00 WIB, kelompok takbir keliling sudah masuk ke desa masing-masing. Kami mengimbau agar masyarakat tetap menjaga ketertiban dan tidak ada gesekan di jalan. Lebih baik istirahat agar besok bisa melaksanakan Salat Id dengan khusyuk,” tambahnya.
Bupati Apresiasi...
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Samani juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran kepolisian, TNI, dan masyarakat yang telah berperan dalam menjaga keamanan.
Editor: Cholis Anwar