Kopdes Merah Putih di Kudus Beroperasi Oktober 2025, Masih Tunggu Ini
Muhamad Fatkhul Huda
Jumat, 26 September 2025 15:53:00
Murianews, Kudus – Pemkab Kudus, Jawa Tengah, memastikan pembentukan Koperasi Desa atau Kopdes Merah Putih telah rampung di seluruh 132 desa maupun kelurahan yang ada.
Langkah ini merupakan tindak lanjut dari target Kementerian Koperasi yang menargetkan seluruh Kopdes Merah Putih dapat berjalan penuh pada Oktober 2025 mendatang.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kudus Famny Dwi Arfana mengatakan, pihaknya masih menunggu petunjuk teknis (juknis) resmi dari kementerian. Hal itu penting agar setiap pengurus koperasi desa tidak keliru dalam mengoperasionalkan kelembagaan baru tersebut.
”Seluruh Kopdes Merah Putih di Kudus sudah terbentuk, tinggal menunggu juknis resmi dari pusat. Kami tidak ingin ada kesalahan dalam menjalankan program ini, sehingga tahapan akan kami ikuti sesuai aturan,” ujarnya, Jumat (26/9/2025).
Famny menjelaskan, koperasi desa ini dibentuk dengan tujuan utama menyejahterakan anggotanya. Sumber modal berasal dari berbagai pos, mulai dari dana desa, dukungan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), hingga simpanan pokok dan wajib anggota koperasi.
Menurutnya, setiap Kopdes Merah Putih Kudus akan bertanggung jawab penuh kepada anggotanya dalam mengelola usaha sesuai kebutuhan dan potensi desa masing-masing. Komoditas yang diselenggarakan akan beragam, menyesuaikan kesepakatan internal pengurus serta anggota.
Jenis komoditas...
”Komoditasnya bisa fokus pada sembako, elpiji, kesehatan dan sebagainya. Intinya harus bisa memberi manfaat langsung bagi anggota dan masyarakat. Tapi menunggu teknisnya nanti seperti apa,” jelasnya.
Mengenai kopdes ini, sebelumnya, Bupati Kudus Samani Intakoris turut memberikan arahan agar Aparatur Sipil Negara (ASN) ikut serta menjadi anggota koperasi. Saat ini, Kopdes Merah Putih telah mulai melakukan pendataan ASN yang berminat untuk bergabung.
”Saat ini sudah banyak desa yang melakukan pendataan. Ini bagian dari upaya memperkuat permodalan dan memperluas keanggotaan. Semakin banyak anggota, semakin kuat pula koperasi,” tegasnya.
Dengan terbentuknya koperasi desa di seluruh wilayah, Famny optimistis Kopdes Merah Putih bakal menjadi instrumen penting dalam mendukung kemandirian ekonomi desa serta penguatan kelembagaan masyarakat di Kudus.
Editor: Anggara Jiwandhana



