Lansia Ditemukan Meninggal Dunia di Pasuruhan Lor Kudus
Muhamad Fatkhul Huda
Minggu, 28 September 2025 14:12:00
Murianews, Kudus – Seorang lansia bernama Suratno (71) ditemukan meninggal dunia pada Minggu (28/9/2025), pagi, di Jalan Ganesha Raya, Desa Pasuruhan Lor, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus.
Menurut AKP Hadi Noor Cahyo, Kapolsek Jati, Lansia itu diduga meninggal dunia karena sakit. Kejadian bermula saat tim Piket Kudus Siaga 112 menerima laporan terkait temuan jenazah di lokasi tersebut.
Informasi ini kemudian diteruskan ke tim responder untuk melaksanakan penanganan, termasuk koordinasi dengan tim Inafis Polres Kudus dan Puskesmas Jati. Korban yang sudah lansia ditemukan dalam posisi tertelungkup, tidak jauh dari sepeda bermuatan rumput yang diduga digunakan korban untuk cari rumput.
”Dari hasil lidik dan pemeriksaan tim Inafis Polres Kudus serta Puskesmas Jati, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Dugaan sementara, korban meninggal dunia karena sakit,” jelas AKP Hadi Noor Cahyo.
Menurut pihak keluarga, almarhum memiliki riwayat sesak napas sebelum meninggal. Pemeriksaan awal Puskesmas Jati menyebutkan lansia itu meninggal belum lebih dari satu jam sebelum ditemukan.
Proses evakuasi jenazah berjalan lancar dengan melibatkan berbagai pihak, antara lain BPBD Kudus, relawan, Inafis Polres Kudus, Puskesmas Jati, Polsek Jati, Rescue Squad, Destana, Kencana Jati, serta pemerintah kecamatan dan desa setempat.
Selain evakuasi, tim juga melakukan pendataan, assessment, dan koordinasi dengan keluarga korban dari lansia yang ditemukan meninggal itu. Setelah proses evakuasi dan pemeriksaan selesai, jenazah lansia itu dibawa ke rumah duka atas permintaan keluarga untuk segera dimakamkan.
Editor: Budi Santoso



