Jumat, 21 November 2025

Rangkaian peringatan HUT PGRI ke-80 dan Hari Guru Nasional di Kudus akan berlanjut pada Minggu, 23 November 2025. Akan ada agenda jalan sehat yang diikuti keluarga besar PGRI Kudus di halaman Pendapa Kabupaten Kudus.

Sementara puncak acara HUT PGRI ke-80 dan Hari Guru Nasional akan dilaksanakan pada Selasa, 25 November 2025. Pada momen itu akan digelar upacara resmi yang menghadirkan perwakilan guru dari setiap sekolah di Kabupaten Kudus.

Dengan mengusung semangat Guru Sehat, PGRI Berprestasi, Pemerintah Kabupaten Kudus menegaskan komitmennya untuk memperkuat peran guru sebagai agen perubahan menuju pendidikan yang lebih maju dan berkualitas. Selamat Hari Guru Nasional.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler