720 Personel Polres Grobogan Amankan Coblosan Pilkada Serentak 2024
Saiful Anwar
Senin, 25 November 2024 21:05:00
Murianews Grobogan - Sebanyak 720 personel Polres Grobogan dilibatkan dalam pelaksanaan pengamanan pemungutan dan penghitungan suara Pilkada Serentak 2024.
Ratusan personel tersebut akan melakukan pengamanan TPS di 2.142 TPS yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Grobogan. Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan menjelaskan, pola pengamanan TPS yang akan dilaksanakan oleh personelnya yakni 2-6-12.
"Artinya 2 personel Polri mengamankan 6 TPS dengan dibantu 12 anggota Linmas,” jelasnya, Senin (25/11/2024).
Kapolres menyampaikan, para personelnya tersebut mulai Senin (25/11/2024) pagi sudah langsung menuju ke kecamatan masing-masing tempat bertugas. Kemudian mengawal logistik Pilkada 2024, dari PPK menuju ke masing-masing desa.
"Besok dari desa akan digeser ke TPS. Sehingga pada 27 November 2024 pagi pukul 06.00 WIB diharapkan seluruh TPS sudah siap, sehingga pukul 07.00 WIB sudah dapat dilaksanakan pemungutan suara,” imbuh kapolres.
Seluruh personel pengamanan tersebut diminta bersikap profesional. Juga menjaga netralitas, mengamati setiap perkembangan situasi sekecil apa pun dan melaporkan secara berjenjang melalui jaringan komunikasi yang ada.
Selain itu, para personel diminta memahami tugas pokok dan melaksanakan orientasi di wilayah pengamanan masing-masing secara maksimal.
“Kenali unsur-unsur terkait di lingkungan TPS, jalin kerjasama dengan TNI, Linmas dan kuasai medan,” ujar dia.
Kapolres Grobogan menyebut, tahap demi tahap rangkaian Pilkada Serentak 2024 di Grobogan telah berjalan dengan sejuk, aman dan damai. Namun demikian, pihaknya meminta para personel pengamanan tidak lengah dan under estimate, karena potensi ancaman kamtibmas akan selalu ada.
“Secara umum, situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Grobogan aman dan kondusif. Kemudian mulai hari Minggu kemarin sudah memasuki masa tenang sampai dengan hari Selasa. Mudah-mudahan pelaksanaan pemungutan suara dapat berjalan dengan aman dan lancar sesuai dengan harapan,” pungkasnya.
Editor: Budi Santoso



