Kamis, 20 November 2025

Padma juga meminta pemilik akun tersebut untuk membuat video klarifikasi atas unggahannya melalui akun Instagram miliknya @arjuna_cn.

”Dia mengakui dia bukan ASN, Cantika (perempuan dalam video itu) juga bukan ASN. Saya minta klarifikasi di medsosnya dia. Sudah menyadari tidak benar,” imbuhnya.

Dalam pertemuan itu, pihaknya juga meminta sosok di balik akun Instagram @arjuna_cn itu membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya di kemudian hari.

”Surat pernyataan, perjanjian, juga ada. Tidak akan mengulang lagi. Sepertinya (yang video viral) di-take down juga. Tapi belum kami cek. Yang jelas bukan ASN,” kata dia.

Sebelumnya, video wanita seksi berbaju ASN dengan logo Kabupaten Grobogan viral di media sosial baru-baru ini. Video itu pun mendapat berbagai respon dari warganet.

Pengunggah awal video itu pun memberikan klarifikasinya, Rabu (21/5/2025) siang. Akun Instagram bernama @arjuna_cn itu menyatakan potongan video yang viral itu merupakan momen di balik layar pembuatan film.

Proyek film yang digarapnya disebutnya bertujuan positif, yakni mengangkat citra pelayan masyarakat yang seharusnya mendapat apresiasi.

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler