”Ini adalah momentum spiritual dan silaturahmi politik. Kami berterima kasih atas kebersamaan seluruh elemen PKB,” ujarnya.
Selain doa bersama, acara juga menampilkan pemutaran sejarah lahirnya PKB di Grobogan. Sekaligus terkait dengan dinamika politik nasional pasca-reformasi.
Diketahui, PKB didirikan pada 1998 untuk menjawab kebutuhan warga NU memiliki partai politik. PKB pertama kali mengikuti Pemilu pada tahun 1999 dan berhasil memperoleh 51 kursi DPR RI.
Tren positif terus berlanjut hingga Pemilu 2024, PKB mencetak rekor perolehan tertinggi dengan 68 kursi DPR RI dan 16.115.655 suara nasional atau setara 10,61 persen.
Murianews, Grobogan – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Grobogan memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-27 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan menggelar tirakatan dan doa bersama di kantor DPC PKB setempat, Selasa (22/7/2025) malam.
Dalam momentum tersebut, para kader dan simpatisan PKB tak hanya merayakan usia partai. Namun juga mengenang sosok KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur sebagai pendiri dan tokoh sentral lahirnya PKB.
Dewan Syura PKB Grobogan KH Musyafak Zain memaparkan, Gus Dur merupakan tokoh inklusif dan menjadi motor utama berdirinya PKB sebagai wadah politik warga NU.
Dijelaskannya, gaya politiknya yang membumi dan menjangkau berbagai kalangan masih menjadi inspirasi utama dalam perjuangan partai hingga saat ini.
”PKB ini lahir dari gagasan besar para kiai dan tokoh NU, terutama Gus Dur. Beliau menjadi simbol perjuangan politik yang tidak hanya mengejar kekuasaan, tetapi juga nilai, keberagaman, dan keadilan,” ujar dia.
KH Musyafak menegaskan, PKB hadir untuk memperjuangkan aspirasi warga NU yang selama ini kerap terpinggirkan dalam panggung politik nasional.
”Dulu warga NU hanya ‘numpang’ di partai lain. Sekarang kita punya rumah sendiri. PKB bukan hanya partai, tapi amanah perjuangan,” bebernya.
Adapub peringatan harlah itu sendiri dihadiri para tokoh, kader, dan simpatisan PKB. Ketua panitia acara, Gus Saidun menyampaikan, tirakatan tersebut adalah bentuk rasa syukur atas perjalanan PKB yang kini telah berusia 27 tahun.
Sejarah Lahirnya PKB di Grobogan...
”Ini adalah momentum spiritual dan silaturahmi politik. Kami berterima kasih atas kebersamaan seluruh elemen PKB,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, DPC PKB Grobogan juga menggelar santunan kepada anak yatim piatu di Pondok Pesantren Assalam, Kecamatan Kradenan, Grobogan. Santunan itu merupakan bagian dari program nasional PKB yang menargetkan menyantuni 27 ribu anak yatim piatu.
Selain doa bersama, acara juga menampilkan pemutaran sejarah lahirnya PKB di Grobogan. Sekaligus terkait dengan dinamika politik nasional pasca-reformasi.
Diketahui, PKB didirikan pada 1998 untuk menjawab kebutuhan warga NU memiliki partai politik. PKB pertama kali mengikuti Pemilu pada tahun 1999 dan berhasil memperoleh 51 kursi DPR RI.
Setelah mengalami pasang surut, terutama pada Pemilu 2009, PKB kembali bangkit di bawah kepemimpinan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Tren positif terus berlanjut hingga Pemilu 2024, PKB mencetak rekor perolehan tertinggi dengan 68 kursi DPR RI dan 16.115.655 suara nasional atau setara 10,61 persen.
Editor: Dani Agus