Rabu, 19 November 2025

Murianews, Pati – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati berencana membeli 3 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) pada tahun 2024. Untuk memenuhi hal tersebut, pihak pemkab pun sudah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 4,5 miliar. 

Dana untuk pembelian tiga unit mobil damkar ini juga sudah disetujui Pemkab Pati dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati dalam Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2024.

”Rencananya tahun 2024 akan ada penambahan armada mobil pemadam kebakaran (damkar) sebanyak 3 unit,” ujar Kasi Damkar Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati Wahyu Widiatmoko. 

Ia mengatakan mobil damkar yang bakal dibeli nanti tergolong jenis medium atau kecil. Masing-masing unit mobil damkar berkapasitas 4 ribu liter air. 

”Unit yang medium, karena mengingat Kabupaten Pati banyak jalan-jalan sempit. Sehingga dengan unit mobil damkar ini kita bisa maksimal sampai lokasi,” kata dia. 

Selain faktor medan di Kabupaten Pati yang sempit, mobil damkar medium dipilih lantaran harganya lebih murah dibandingkan yang lebih besar. Untuk membeli satu unit mobil damkar di atas medium, diperlukan dana minimal Rp 2 miliar. 

”Jelas berbeda ukuran juga berbeda harga. Sehingga, tiga unit mobil damkar bisa dianggarkan. Kalau besar di atas Rp 2 miliar per unit. Kalau yang medium ini Rp 1,5 miliar per unit jadi total anggaran Rp 4,5 miliar,” tandas dia. 

Pengadaan mobil damkar ini memang diperlukan lantaran Kabupaten Pati masih kekurangan armada. Dari sembilan armada yang dimiliki Unit Damkar Satpol PP Kabupaten Pati, hanya empat yang dapat beroperasi. 

Sementara lima di antaranya sudah tidak bisa diandalkan untuk menjinakkan si jago merah. Kelimanya mengalami kerusakan lantaran sudah di makan usia. 

Editor: Supriyadi

Komentar

Terpopuler