Rabu, 19 November 2025

Murianews, Pati – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Prabowo-Gibran unggul di survei LSI Denny JA. Meskipun demikian, aktivis Denny Siregar mengaku tak percaya dengan hasil survei tersebut.

Ini diungkapkan dirinya usai diskusi dengan warga di Desa Langgenharjo, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Jumat (2/2/2024) malam. Menurutnya, sejumlah lembaga survei tak bisa dipercaya saat ini. Hasil survei tergantung yang membiayai.

”Jangan percaya survei sekarang. Tanyakan kepada mereka siapa yang bayar mereka untuk survei. Apakah mereka konsultan politik dari seseorang atau mereka lembaga survei independen,” kata Denny Siregar yang juga pegiat media sosial itu.

Ia mengaku lebih percaya hasil quick count alias hitung cepat Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024) mendatang, dibandingkan hasil survei yang banyak pesanan. Denny Siregar juga yakin suara Ganjar lebih tinggi dibandingkan hasil survei di LSI Denny JA.

”Saya ndak percaya survei sekarang. Yang saya percaya hasil quick count, 14 Februari,” tandas dia.

Berdasarkan hasil survei dari berbagai lembaga, Prabowo-Gibran unggul jauh daripada para lawan-lawannya. Hasil jejak pendapat yang dilakukan LSI Denny JA menempatkan Prabowo-Gibran di urutan pertama.

Paslon yang diusung koalisi Indonesia Maju itu memperolehan suara 50,7 persen pada survei yang digelar pada akhir Januari 2024. Hasil ini lebih tinggi dari pada survei sebelumnya. Pada awal Januari 2024, paslon ini tercatat sebesar 46,6 persen.

Sementara pasangan Anies-Muhaimin berada diurutan kedua. Elektabilitas Paslon 01 itu mencapai 22 persen dari survei LSI Denny JA. Hasil ini turun dibandingkan survei awal Januari 2024. Saat itu, elektabilitas pasangan Amin mencapai 22,8 persen.

Sedangkan pasangan Ganjar-Mahfud berada diurutan paling buncit. Survei LSI Denny JA mencatat elektabilitas paslon 03 itu mencapai 19,7 persen. Persentase ini juga mengalami penurunan dibandingkan survei pada awal Januari 2024 yang mencapai 24,8 persen.

Bila melihat hasil survei tesebut, Pemilihan Presiden (Pilpres) berpotensi berlangsung satu putaran dan pasangan Prabowo-Gibran memenangkan kontestasi Pemilu 2024.

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Terpopuler