Kamis, 20 November 2025

Murianews, Rembang – Calon Bupati Rembang Nomor urut satu Vivit Dinarini (Mbak Vivit) menunjukkan kedekatannya dengan rakyat alias merakyat.

Salah satunya, saat ia mengikuti kegiatan senam sehat bersama puluhan emak-emak di Sanggar senam sehat Pak Brengos di Kelurahan Leteh, Rembang, Jawa Tengah pada Kamis (24/10/2024) sore.

Mbak Vivit yang mengenakan pakaian olahraga itu menggerakkan tubuhnya mengikuti irama lagu yang dipandu pemandu senam. Ia pun akrab berbaur dengan masyarakat.

Pemilik sanggar senam sehat Pak Brengos, Puji Winarti mengaku senang Mbak Vivit menghadiri kegiatan senam sehat ini. Ia menilai, pasangan Vivit-Umam memiliki kemampuan untuk menjadikan Kabupaten Rembang lebih maju.

’’Kami tentu senang, ada calon bupati yang mau langsung datang dan berbaur bersama ibu-ibu ikut senam bareng. Kami yakin Mbak Vivit dan Gus Umam bisa memajukan Rembang dalam segala bidang. Kami semua siap dukung penuh,’’ ujarnya.

Sementara itu, Mbak Vivit bersyukur mendapat dukungan dari puluhan emak-emak yang tergabung dalam sanggar sehat Pak Brengos. Dengan adanya dukungan ini, pihaknya optimis bakal memenangkan Pilkada di 27 November 2024 mendatang.

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler