Terminal Induk Kudus Dapat Tambahan Armada Bus untuk Nataru

Vega Ma'arijil Ula
Senin, 4 Desember 2023 07:50:00

Murianews, Kudus – Terminal Induk Jati Kudus, Jawa Tengah mendapatkan tambahan trayek armada bus PO Ramayana sebanyak enam unit. Tambahan armada itu dapat membantu mobilisasi penumpang menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Eli Risandi, Pengawas Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Jati Kudus menyampaikan, tambahan armada bus PO Ramayana itu ada sekitar tiga bulan yang lalu. Rutenya Kudus ke Yogyakarta dan sebaliknya.
”Armada tersebut sudah mendapatkan izin dari Kemenhub. Administrasinya juga sudah lengkap,” katanya, Senin (4/12/2023).
Eli menilai hal ini menjadi kabar baik. Sebab, sebelumnya belum ada rute dari Kudus ke Yogyakarta maupun Yogyakarta ke Kudus.
”Merupakan kabar yang baik karena ada tambahan rute baru. Sehingga masyarakat punya tambahan opsi untuk berpergian,” sambungnya.
Dia menjelaskan, ada berbagai hal yang menjadi pertimbangan sebelum menyetujui tambahan armada baru. Yakni apabila rute bus sama, maka waktu operasional bus harus berbeda.
”Kalau kami belum punya rute baru dan ada pihak PO yang berniat masuk, maka kami langsung setujui. Seperti PO Ramayana ini untuk rute Kudus ke Yogyakarta kami belum punya maka kami setujui tentunya setelah melalui berbagai tahapan di Kemenhub,” terangnya.
Dia berharap kehadiran PO Ramayana ini dapat memudahkan masyarakat yang hendak berpergian ke luar kota. Sehingga masyarakat tidak lagi kebingungan mencari armada bus.
”Harapan kami adanya tambahan armada PO Ramayana ini bisa menjadi opsi pilihan masyarakat yang mau berpergian ke luar kota,” imbuhnya.
Editor: Supriyadi