Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Sejumlah pendaftar petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah menjalani pemeriksaan kesehatan, Senin (18/12/2023).

Salah satunya terlihat di Puskesmas Jekulo, sejumlah pendaftar KPPS memeriksakan kesehatannya. Pemeriksaan kesehatan itu memang menjadi salah satu syarat untuk mendaftar sebagai petugas KPPS.

Sunarto, warga Desa Terban mengatakan, ia mengikuti pemeriksaan kesehatan untuk memenuhi persyaratan dalam pendaftaran sebagai petugas KPPS.

Sunarto menjelaskan, saat menjalani pemeriksaan, petugas kesehatan memeriksaan kondisi tekanan darah, tinggi badan, berat badan, dan cek gula darah.

”Tentunya pemeriksaan kesehatan ini perlu dilaksanakan. Apalagi petugas KPPS harus sehat jasmani dan rohani,” katanya, saat ditemui usai menjalani pemeriksaan di Puskesmas Jekulo.

Pemeriksaan kesehatan itu dilakukan agar para petugas KPPS dapat menjalankan tugasnya dengan baik saat Pemilu 2024.

Kepala Puskesmas Jekulo, dokter Dony Wicaksana mengungkapkan, pihaknya telah mengatur jadwal pemeriksaan untuk petugas KPPS. Rata-rata setiap harinya ada 150 orang.

”Setiap hari kami jadwalkan pemeriksaan kesehatan untuk petugas KPPS per desa. Ada sekitar 150-an orang per harinya, khusus hari ini sesuai jadwal pendaftar petugas KPPS dari Desa Terban,” katanya.

Dony menambahkan, pemeriksaan kesehatan dilaksanakan berdasarkan instruksi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dan DKK Kudus. Yakni menjadikan pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat utama pendaftaran petugas KPPS Pemilu 2024.

”Kami menindaklanjuti adanya instruksi dari KPU dan juga dari DKK Kudus untuk melakukan pemeriksaan kesehatan dan semuanya gratis,” sambungnya.

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Terpopuler