Selasa, 11 Februari 2025

Murianews, Kudus – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kudus, Jawa Tengah membagi lokasi pelaksanaan salat Iduladha di 36 titik.

Sekretaris PDM Kudus, Zulfa Kurniawan mengatakan, pelaksanaan salat Iduladha bakal dipimpin oleh imam di kawasan Kota Kretek saja.

”Imam dan khatibnya dari Kudus saja. Tidak ada dari tokoh nasional maupun provinsi,” katanya, Minggu (16/6/2024).

Sebanyak 36 titik tersebut dipilih lantaran memang dekat dengan domisili masyarakat setempat. Sehingga memfasilitasi masyarakat untuk melaksanakan salat Iduladha.

”Untuk titik salat seperti Stadion Wergu Wetan itu yang menentukan dari PDM Muhammadiyah Kudus. Sedangkan titik yang lainnya dari masing-masing ranting Muhammadiyah yang ada di tingkat kecamatan,” sambungnya.

Di momentum Iduladha kali ini dirinya mengajak masyarakat untuk memaknai kurban dengan ikhlas dan taat. Hal itu sebagai bukti ketakwaan kepada Allah SWT.

”Berkurban sebagai bentuk keikhlasan, ketaatan serta ketakwaan kepada Allah SWT,” terangnya.

 Data yang dihimpun Murianews.com, per hari ini, Minggu (16/6/2024) pihak Muhammadiyah telah mengumpulkan beberapa hewan untuk disembelih. Terdiri dari sapi sejumlah 292 ekor, kerbau 12 ekor, dan kambing sebanyak 182 ekor.

”Per hari ini jumlahnya segitu tetapi sepertinya masih akan bertambah lagi,” imbuhnya.

Berikut titik pelaksanaan salat Iduladha yang digelar oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kudus:

1.GOR Wergu Wetan (stadion)
2. Halaman Swalayan ADA
3. Lapangan Desa Rendeng
4. Halaman Madin Darul Falah, Krandon
5. Halaman Ponpes Muhammadiyah Singocandi
6. Halaman TPQ At Taqwa Purwosari
7. Lapangan Desa Klumpit
8. Lapangan Sepak Bola Desa Jurang
9. Lapangan Sepak Bola Desa Gribig
10. Lapangan Sepak Bola Desa Besito
11.Lapangan Olahraga Desa Kedungsari
12. Lapangan Sepak Bola Desa Getassrabi
13. Lapangan Sepak Bola Desa Kr. Malang
14. Lapangan Sepak Bola RW 8 Karangmalang
15. Halaman MI Muhammadiyah Bae
16. Halaman Bimbel GO ex Toko Prima, Dersalam
17. Lapangan Desa Gondangmanis
18. Lapangan Desa Pedawang
19. Lapangan Desa Peganjaran
20. Lapangan PR Jambu bol
21. Lapangan SAMBA, Jati Kulon
22. Lapangan Desa Getas Pejaten
23. Lapangan Sepak Bola Desa Pasuruhan Lor
24. Lapangan Depan SD Negeri 5 Jekulo
25. Halaman Masjid Baitul Muttaqin Hadiwarno
26. Halaman Masjid Baitul Muttaqin, Payaman
27. Halaman SD 2 dan 3 Undaan Lor
28. Lapangan Sepakbola Desa Papringan
29. Halaman SD Negeri 1 Setrokalangan
30. Halaman Masjid Baiturrahim, Kedungdowo
31. Halaman Parkir Masjid Al Islam Tuwang, Kedungdowo
32. Lapangan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kudus
33. Halaman SD 2 Negeri Mijen
34. Halaman Masjid Al Fajr
35. Halaman Masjid At Taqwa, Rejosari Dawe
36. Halaman SMK Muhammadiyah Ponpes Jekulo Kudus

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Terpopuler