Rabu, 19 November 2025

Ia menambahkan, nasi buka luwur disebut juga dengan nama nasi jangkrik. Nasi ini disinyalir sebagai kesukaan dari Sunan Kudus.

”Disebut juga dengan nama nasi jangkrik karena isian dagingnya berukuran kecil dua sampai tiga sentimeter,” imbuhnya.

Ia menambahkan, Buka Luwur dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan tauladan kepada Sunan Kudus. Nasi buka luwur rencananya akan dibagikan pada Minggu (6/7/2025) pagi.

”Kami bagikan kepada masyarakat besok pagi. Jadwal hari ini memasak nasinya, kemudian malam nanti pembungkusan nasi buka luwurnya,” terangnya.

Pada hari ini, pihak YM3SK juga membagikan bubur Asyura kepada masyarakat di sekitar kompleks Masjid Menara Kudus, Kabupaten Kudus pada Sabtu (5/7/2025). Pembagian bubur Asyura sebagai bagian dari rangkaian Buka Luwur Sunan Kudus 1447 H.

Editor: Dani Agus

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler